Beranda / Tekno

Game COD Warzone Mobile Resmi Rilis di Android dan iOS, Bisa Diunduh untuk Pasar Indonesia

tekno.terasjakarta.id - Jumat, 22 Maret 2024 | 13:30 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Game COD Warzone Mobile Resmi Rilis di Android dan iOS, Bisa Diunduh untuk Pasar Indonesia

Game COD (Call of Duty) Warzone Mobile akhirnya resmi rilis di platform Android dan iOS sejak Kamis, 21 Maret 2024 dan dapat diunduh untuk pasar Indonesia. (Foto: Google Play Store)

Penulis : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Game COD (Call of Duty) Warzone Mobile akhirnya resmi rilis di platform Android dan iOS sejak Kamis, 21 Maret 2024.

Diketahui, sebelumnya game ini telah menjalani tahap pra-registrasi, baik di iOS atau Android. Bahkan, peluncurannya sempat ditunda selama setahun.

Namun, akhirnya game tembak-menembak ini sudah bisa diunduh di pasar global, termasuk pasar Indonesia.

Game Call of Duty Warzone Mobile ini mempunyai ukuran file sekitar 1,5 GB untuk Android, sedangkan di iOS sedikit lebih besar ukurannya mencapai 3,9 GB.

Baca Juga : Apakah Uang di Ojol The Game Bisa Dicairkan? Cek Faktanya di Sini

Maka dari itu, pengguna disarankan untuk siapkan sisa media penyimpanan ponsel paling tidak 4 GB untuk dapat mengunduh game tersebut.

Call of Duty Warzone Mobile ini adalah salah satu game yang menawarkan pengalaman bermain yang cukup berbeda dibanding dengan game Activision lainnya, misal COD (Call of Duty) Mobile yang telah dirilis sejak tahun 2019 lalu.

COD Warzone Mobile sendiri akan berfokus dalam model battle royale, di mana seorang tim ataupun pemain harus bertahan hidup selama mungkin dari musuh supaya dapat memenangkan pertandingan.

Baca Juga : 6 Cara Mendapatkan Koin di Ojol The Game, Dijamin Langsung Cair untuk Bisa Beli Motor hingga Makanan

Di game tersebut ada dua peta (map) battle royale ikonik yang dapat dimainkan pengguna, yakni Verdansk dan Rebirth Island.

kedua peta itu diambil dari versi COD Warzone versi PC dan konsol.

Verdansk mendukung battle royale sampai 120 pemain, dan Rebirth Island dapat diramaikan dengan 48 pemain.

Baca Juga : Viral di Medsos, Ojol The Game Telah Diunduh Lebih dari 10 Juta Pengguna dan Jadi Permainan Paling Populer

Melihat perbandingannya, mode battle royale di CODM ini mendukung maksimum 100 pemain.

Game COD Warzone Mobile ini juga hadir dengan sejumlah peta lainnya, ada Shoot House dan Shipment yang dapat digunakan untuk mode multiplayer atau mode lain di luar battle royale.

Sebagai informasi, game COD Warzone sendiri diterbitkan oleh Activision, sedanngkan untuk COD Mobile di kawasan Asia Tenggara diterbitkan oleh Garena.

Bisa Lanjut Main di PC dan Konsol

Dari sistem permainan, game ini ternyata masih dalam satu sistem atau server dengan game COD Warzone di PC, PS4/PS5, Xbox Series X/S ataupun Xbox One.

Dikarenakan masih satu sistem, maka pengguna dapat menyimpan progres permainan COD Warzone di lintas platform.

Yang mana, dengan kata lain pengguna bisa langsung lanjutkan progres permainan mereka di COD Warzone Mobile jika sebelumnya telah memainkannya di PC atau konsol.

Bahkan, pengguna juga dapat mentransfer segala barang di dalam game dan juga konten yang diambil COD Warzone dan Call of Duty: Modern Warfare III untuk versi mobile.

Bagi yang penasaran, untuk cara mentransfer barang-barang itu cukup mudah, kamu perlu masuk atau login ke COD Warzone Mobile Activision ID punya pengguna yang digunakan di game tersebut.

Selain adanya progres lintas platform, Call of Duty Warzone Mobile sendiri juga mendukung penuh daftar teman lintas platform, proximity chat untuk dapat berbincang dengan musuh, death chat untuk dengar kata-kata musuh yang akan tereliminasi dan controller untuk fitur kontrol yang juga dipermudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link